Pagi.... Hujan dan meriang, gak enak banget
deh... Ini ayam goreng kalasan beberapa hari lalu... Apa bedanya bumbu
kalasan dan bacem, ada yang tau??? . . . Resep Ayam goreng kalasan Bahan: 1ekor ayam kampung, belah 4 500ml air kelapa 3lbr daun salam 1ruas lengkuas, geprek 3sdm Gula jawa Bumbu halus: 3siung bawang putih 5bh bawang merah 1/2sdt ketumbar 1sdt garam 1sdt merica
Cara membuat Ayam goreng kalasan : Rebus
air kelapa hingga mendidih, masukkan bumbu halus, daun salam, gula
jawa, lengkuas dan ayam, aduk rata, masak dengan api kecil hingga bumbu
meresap dan air menyusut hingga tinggal sedikit lalu matikan api. Goreng
ayam dalam minyak banyak yg sudah panas hingga kecoklatan, angkat,
tiriskan. Note: saya biarkan ayam di panci air yg tinggal sedikit semalaman agar bumbu makin meresap.
0 Response to "Resep Dan cara Membuat Ayam goreng kalasan "
Posting Komentar