RESEP PUPUDAK/SUNDUK LAWANG

Pupudak atau Sunduk Lawang adalah jajanan khas orang Banjar Kalimantan Selatan, tempat asal saya... "sunduk lawang" kalau diartikan ke bahasa Indonesia adalah palang pintu atau grendel pintu atau kunci pintu. Disebut demikian konon karena bentuknya yang mirip sekali dengan grendel pintu.
.
Pupudak ini adalah termasuk jajanan kuno yang sudah agak langka.. Karena tidak banyak orang yang menjualnya.. .

Bahan utama jajanan ini adalah tepung beras. Rasanya yang legit, gurih dan lembut adalah salah satu ciri khas jajanan ini.
.
Mari kita lestarikan kuliner khas daerah kita Indonesia 😍
________________
.
RESEP PUPUDAK/SUNDUK LAWANG
(Khas KalSel)
by meibasuki
.
Bahan:
400 ml santan agak kental
125 gr gula merah
2 lembar daun pandan, simpulkan
1/2 sdt garam
Seujung sdt kapur sirih, larutkan dengan 1 sdm air
100 gr tepung beras
25 gr tapioka
.
Daun pisang & lidi untuk membungkus
.


Cara membuat PUPUDAK/SUNDUK LAWANG :
1. Rebus santan, gula merah, dan daun pandan sampai mendidih & gula larut, angkat,saring. Biarkan sampai dingin
2. Masukan tepung beras, tapioka, garam dan air kapur sirih. Aduk rata.
3. Panaskan di atas api sambil diaduk terus sampai adonan kalis & tidak lengket di panci, angkat 
4. Ambil selembar daun pisang, tuang 2 sdm adonan, bungkus, sematkan
5. Kukus selama 20 menit
6. Angkat, biarkan sampai benar-benar dingin. Hidangkan

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RESEP PUPUDAK/SUNDUK LAWANG"

Posting Komentar