RESEP MEMBUAT ORAK ARIK TERONG TEMPE BAKSO



by @ovie24
__________________
#Repost ovie24
・・・
Orak Arik TTB (Terong Tempe Bakso)
.
.
Ini resep kreasi sendiri. Berawal dari minimnya bahan makanan di kulkas. Jadi campur2 aja semua yang ada. Walhasil jadilah seperti ini.
Resep ini untuk lomba # YukBekajarMasakSayur by @yukbelajarmasak
====================================
Bahan-bahan ORAK ARIK TERONG TEMPE BAKSO :
🔹2 buah Terong
🔹1 bungkus Tempe
🔹10 butir Bakso
🔹10 buah cabe merah
🔹5 buah cabe hijau
🔹3 buah cabe setan (optional)
🔹4 siung bamer
🔹2 siung baper
🔹Secukupnya saos tiram
🔹Secukupnya gula merah
🔹Secukupnya garam


CARA MEMBUAT ORAK ARIK TERONG TEMPE BAKSO :
🍶Iris terong, tempe, bakso, cabe merah, cabe hijau, cabe setan, bamper & baper.
🍶Goreng terong & tempe hingga matang. Tiriskan.
🍶Tumis bamer hingga wangi, kemudian masukkan baper, cabe merah, cabe hijau & cabe setan secara bersamaan. Tinggu hingga cabe sedikit layu.
🍶Masukkan saos tiram, garam, irisan gula merah. Masak hingga sedikit mengental.
🍶Masukkan gorengan terong, tempe dan irisan bakso.
🍶Koreksi rasanya. Jika ada yg kurang bumbunya bisa ditambahkan.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RESEP MEMBUAT ORAK ARIK TERONG TEMPE BAKSO"

Posting Komentar