RESEP MEMBUAT KUE KU ISI KACANG HIJAU

Assalamu'alaykum
Ngabisin stok kacang ijo kupas, jadi tadi pagi bikin kue ku/kue tok. Ini resep dari mertua aku. Super enak, sering aku bikin juga kalo ada acara. Kue ku ini lembut banget ga lengket, sekalian buat bekal anak2. Cobain yuks
RESEP KUE KU ISI KACANG HIJAU
By : deviirwantari
Bahan isi :
150 gr kacang hijau kupas, rendam selama 1 jam
100 gr gula pasir
2 lembar daun pandan, diikat simpul
1/2 sdt garam
200 ml santan dari 1/2 butir kelapa
Bahan kulit :
250 gr tepung ketan
50 ml air suji, dari 30 lembar daun suji dan 3 lembar daun pandan
150 ml santan dibagi 2 (100 untuk adonan merah, yg 50 untuk adonan hijau)
50 gr gula tepung
100 gr kentang kukus haluskan
Pasta stroberi sesuai selera
1 sdm minyak goreng
1/2 sdt garam

 

 
Cara membuat KUE KU ISI KACANG HIJAU :
- isi : kukus kacang hijau kupas selama 25 menit. Angkat lalu blender halus bersama santan. Dalam panci, masak sisa santan, garam, gula dan daun pandan, aduk sampai Kalis.
- rebus santan dan air suji sampai setengah matang, sisihkan
- campur tepung ketan, kentang, gula tepung, garam dan minyak goreng. Masukkan campuran santan hangat sedikit demi sedikit sampai rata. Dan diuleni
- olesi minyak goreng di cetakan kue ku
- ambil 13 gr adonan kulit pipihkan, beri isi bentuk bulat
- letakkan diatas daun pisang yg sudah diolesi minyak goreng. - Kukus diatas api sedang selama 15 menit hingga matang, setiap 3 menit buka tutup pengukus. Untuk menghilangkan uapnya.(tutup kukusan beri serbet ya)
- angkat kue ku panas2. Siap disajikan

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RESEP MEMBUAT KUE KU ISI KACANG HIJAU"

Posting Komentar